ABOUT US
Brasserie Bakery
Brasserie Bakery adalah Brand Lokal yang berasal dari Kota Palembang, Sumatera Selatan, yang berdiri sejak tahun 2002. Brasserie Bakery merupakan Premium Bakery pertama di kota Palembang yang menghadirkan konsep dapur terbuka. Hal ini menjamin bahwa produk roti – roti yang di produksi di tempat akan selalu segar.
Kami berkomitmen untuk memakai bahan baku berkualitas tinggi agar roti yang dihasilkan dapat selalu lembut dan enak. Dan kami akan terus berinovasi untuk mengeluarkan varian – varian roti terbaru. Sampai saat ini telah menciptakan kurang lebih 80 varian produk
Brasserie Bakery juga mendapatkan nominasi penghargaan Bogasari SME Award Kategori Platinum tahun 2018. Dan sejak gerai pertama di Bulan April 2002 sampai dengan sekarang, kami telah membuka 22 gerai yaitu di Palembang 20 gerai dan di Tangerang 2 gerai.
Untuk keterangan lebih lanjut tentang Brasserie Bakery, silakan menghubungi Customer Service kami di jam kerja di nomor kami yaitu: 0811-7829-211
Brasserie Resto
Brasserie Resto adalah Restoran berkonsep Keluarga yang berdiri sejak tahun 2002. Gerai Pertama kami di Ruko Sudirman. Sampai saat ini kami sudah membuka 7 Gerai yang terletak diberbagai tempat di kota Palembang.
Resto kami menyediakan menu – menu variasi dari Indonesian, Chinese & Western Food. Yang menjadi Best Seller kami antara lain: Nasi Ayam Hainan, Nasi Goreng Kampung, Tahu Special Brasserie, Gurami Asam Manis, Cumi Goreng Tepung, Sapi Lada Hitam, Pindang Tulang dan masih banyak lagi.
Selain makanan yang lezat kami juga menyediakan berbagai jenis minuman seperti: Smoothies, Juices, Coffee Blended, Float & Milkshake. Semua minuman itu di racik oleh Barista – Barista kami yang telah berpengalaman.
Brasserie Resto berkomitmen untuk menyediakan makanan yang bergizi, lezat dan terjangkau. Kami juga menyiapkan outlet yang nyaman buat para pelanggan untuk bersantap dan bercengkerama. Bagi kami kepuasan pelanggan adalah target kami.